Kecelakaan Saat Balapan Porche GT3 Sebuah Mobil Berputar Salto Hingga 9 Kali
Kejadian mengerikan ini sempat terekam kamera.Mobil Pedro Piquet mengalami kecelakaan pada ajang balapan Porsche GT3 Cup Challenge di Brasil
PasaranTogel.com - Kecelakaan mengerikan terjadi pada ajang balapan Porsche GT3 Cup Challenge di Brasil, akhir pekan lalu. Begitu hebatnya, sebuah mobil bahkan sampai salto sembilan kali.
Beruntung kejadian mengerikan ini tak sampai mengambil korban jiwa. Sang pembalap, Pedro Piquet (17) yang tak lain merupakan putra dari mantan pembalap Formula One, Nelson Piquet, berhasil selamat.
Kejadian mengerikan ini sempat terekam kamera. Saat itu Pedro tengah melaju kencang pada lap pertama balapan. Namun nahas, mobilnya bersenggolan dengan mobil yang dikendarai Ricardo Baptista.
Mobil yang dikendarai Pedro akhirnya terpental sebelum akhirnya salto atau berputar sebanyak sembilan kali. Begitu hebatnya kecelakaan itu juga terlihat dari hancurnya mobil sport super mahal tersebut. Pedro sendiri hanya mengalami luka ringan di tangannya.
Perlu diketahui bahwa balapan ini memang menjadi ajang adu cepat mobil-mobil Porsche 911 GT3. Mobil sport bermesin 3.996 cc flat-6 ini dapat memuntahkan kekuatan sebesar 500 hp dan torsi 339 lb ft.
Mobil ini mampu melesat dari 0 hingga 62 mph hanya dalam waktu 3,3 detik. Sedangkan top speednya mencapai 196 mph. (PT)
Berikut Videonya: